![]() |
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat meninjau tol pertama di Bali, Senin (23/9/2013). | Kompas.com/ akun Twitter @SBYudhoyono
|
Jalan tol yang menghubungkan Pelabuhan Benoa-Bandara Ngurah Rai-Nusa Dua ini juga merupakan jalan tol pertama di Bali. Pembangunan jalan tol sepanjang 10 kilometer ini memakan waktu 14 bulan. Presiden SBY menyampaikan apresiasinya terhadap semua putra bangsa yang terlibat dalam pembangunan jalan tol ini.
"Jalan tol ini menjadi tonggak sejarah baru dalam pembangunan konstruksi prasarana perhubungan di tanah air kita, sebuah mahakarya anak bangsa dalam pembangunan infrastruktur yang membanggakan," ujar Presiden SBY dalam pidatonya.
"Jalan tol 12,7 kilometer ini merupakan yang pertama di Bali dan jalan tol pertama di Indonesia yang melintas di atas laut," kata Presiden SBY dalam akun Twitter-nya, @SBYudhoyono. Presiden memberi nama tol ini Bali Mandara.
Jalan tol yang indah dan megah ini menghabiskan dana hingga Rp 2,4 triliun. Tak hanya kendaraan roda empat, jalan tol ini juga memiliki jalur untuk kendaraan roda dua. Pemerintah menetapkan tarif Rp 10.000 untuk kendaraan roda empat dan Rp 4.000 untuk kendaraan roda dua. Setelah meresmikan jalan tol, Presiden SBY langsung mencobanya dan membayar sendiri menggunakan electronic toll card.
Sumber : KOMPAS.com
Comments